LINGKAR SULAWESI NEWS
Maros – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Moncongloe melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP)Pemilu 2024,Bertemat di Aula Kantor Kecamatan Moncongloe.
Setelah Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) melakukan pemutakhiran dan pendaftaran pemilih dalam tahapan Coklik, setelah itu PPS, Minggu (02/04/2023).
Melaksanakan Pleno tingkat Desa /Kelurahan kemudian dilanjutkan dengan Pleno PPK tingakat Kecamatan.
DPHP juga disebut pemutakhiran data pemilih atau kegiatan untuk memperbaharui data pemilih berdasarkan daftar pemilih tetap pemilu.
Rapat Pleno Terbuka dihadiri Camat Moncongloe, Herwan S.Sos., M.Si Perwakilan KPU Maros, Perwakilan Kapolsek Moncongle, Panwas Kecamatan.
Perwakilan Partai Politik Peserta Pemilu Tingkat Kecamatan, PPS se-Kecamatan Moncongloe, Pantarlih dan serta tamu undangan lainya.
Dalam sambutannya Camat Moncongloe Herman meminta kepada peserta rapat pleno agar sama – sama menciptakan pesta Pemilu 2024 yang Aman, Damai serta pelaksanaa pemilu jujur dan adil (Jurdil).
Ia juga berterimakasih kepada teman-teman penyelenggara baik itu dari PPK, PPS dan Pantalih maupun penyelenggara lainnya atas kerja kerasnya sehinggah Coklik di Kecamatan Moncongloe ini dapat berjalan dengan baik, ucapnya.
Sementara itu Muhammad Rizal selaku ketua PPK dalam sambutannya, mengapresiasasi seluruh PPS beserta Pantarlih yang telah berjuang dalam dalam proses Pencocokan dan Penelitian siang malam mereka bekerja guna mengakomodir hak pilih masyarakat.
Sebagai bentuk Apresiasi atas kinerja Pantarlih Ketua PPK Memberikan Cendra mata kepada salah satu Pantarlih dari Desa Moncongloe Lappara sebagai Pantarlih tercepat dalam pelaksanaan Coklik dilapangan.
Upaya ini menjadi Motifasi bagi teman – teman Pantarlih lain untuk memberikan semangat dalam menjalangkan tugas – tugasnya.
Muhammad Rizal Juga mengajak seluruh peserta pemilu berpartisifasi aktif dalam mensosialisasikan kepada masyarakat untuk mengecek dalam aplikasi DPT online apakah sudah terdaftar atau tidak, ungkapnya.