LINGKAR SULAWESI NEWS
Wali Kota Makassar Moh, Ramdhan Pomanto bersama jajaran terkait turun langsung mengevakuasi warga terdampak curah hujan tinggi di Makassar.
Banjir setinggi 1 meter yang terjadi di wilayah kota makassar,membuat sebanyak 554 kepala keluarga(KK),atau kurang lebih 1.869 orang warga kota makassar mengungsi.
Moh,Ramdhan Pomanto,meninjau langsung dan mengevakuasi warga mulai pagi tadi sejauh ini, data dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) mencatat sekitar puluhan warga yang sudah dievakuasi dari banjir.
“Kepada seluruh masyarakat agar selamatkan keluarga, anak-anak, dan hindari di luar rumah.
Pemerintah Kota siap mengevakuasi melalui pemadam kebakaran, bagi yang membutuhkan maka hubungi 112, kami stand by penuh siap memberikan bantuan,” kata Danny Pomanto, Senin, (13/02/2023).
Tercatat ada sekitar 88 titik genangan di kota makassar,saat ini seluruh Organisasi Perangkat Daerah (ODP) sudah siaga untuk membantu masyrakat terdampak banjir.