Demi Mencerdaskan, dr Udin Malik Sebut Pengembalian Anak Tidak Sekolah Perlu Kepedulian Tinggi

admin - Penulis Berita

Selasa, 21 Maret 2023 - 14:51 WIB

LINGKAR SULAWESI.ID

MAKASSAR — Negara telah menjamin penyelenggaraan sekolah bagi siapa pun. Hanya saja, sebahagian menghadapi berbagai kendala sehingga anak tidak sekolah (ATS) atau anak putus sekolah (APS).

Kendala-kendalanya telah dibuktikan forum Makassar Siap Sekolah (Massikola) yang telah kolaborasi dengan USAID ERAT. Setelah sejauh ini sudah mengembalikan 220 anak sekolah dan telah memiliki relawan sekitar 200 orang.

 

Untuk itu, Founder Massikola, dr Udin Malik menekankan bahwa pengembalian anak tidak sekolah (PATS) butuh kepedulian tinggi.

 

Hal itu ditekankan dalam Bimbingan Teknis Aplikasi Sikolaki terkait program Pengembalian Anak Tidak Sekolah (PATS) yang terlaksana atas kolaborasi Bappeda, Disdik, Dinsos, dan DP3A Kota Makassar, di Karebosi Premier, Selasa, (21/03/2023). Dalam kegiatan tersebut, dr Udin Malik hadir sebagai pemateri.

 

Bagi dr Udin Malik pendidikan memainkan peranan penting dalam pertumbuhan dan perkembangan peradaban. Sumber daya manusia yang kompeten dan berkualitas dibentuk melalui pendidikan.

 

“Pendidikanlah yang membentuk kita, menjadi sekarang. Saya tidak bisa hadir di depanta semua tanpa bapak dan ibu guru,” ujar pria yang juga merupakan ketua Forum Kemanusian Kota Makassar (FKKM) itu.

 

“Ada banyak pengalaman dari aksi yang telah dilakukan dalam program Massikola kami, dari situ kita ketahui bahwa perlu pendekatan khsus bagi APS dan ATS tersebut,” katanya.

 

Sama halnya pada 2022 lalu, tim Massikola mendapat laporan dari masyarakat di Kelurahan Maccini Gusung, Kecamatan Makassar terkait APS dan ATS. Akhirnya tim Massikola melakukan pendekatan dan ada 8 anak yang kembali bersekolah setelah berbulan-bulan putus atau tidak sekolah.

 

Lalu terbaru, di Pulau Barrang Lompo Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Dua anak kembali bersekolah setelah adanya pendampingan dari tim Massikola. Kedua anak tersebut adalah Jamaluddin Kelas VI SD Inpres Pulau Barrang Lompo dan Sarayana Kelas IV SD Negeri Pulau Barrang Lompo.

 

“Di sinilah inisiatif kami dari Massikola yang penting anak-anak tersebut masuk sekolah saja dulu, urusan administrasi dan lain-lain itu kami yang urus sembari mereka sekolah,” katanya.

 

Selain itu, dr Udin Malik pun berharap kedepannya ada pencatatan yang baik terkait APS dan ATS di Makassar. Agar pengendalian bisa dilakukan lebih cepat.

Berita Terkait

Kerukunan Mahasiswa Barru Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Di Barru
Danyon Armed 19/105 Tarik Bogani Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Baterai Dan Perwira Staf
Cegah Pelintas Batas Lewati Jalan Tikus, Pos Oepoli Sungai Satgas Pamtas Yonkav 6/Naga Karimata Laksanakan Patroli Tambahan Di Perbatasan
Laka Lantas Terjadi Akibat Material Pasir, Disimpan di Badan Jalan
Ombudsman RI jadikan Takalar Lokus Kajian Tata Kelola Pemerintahan Desa
TNI AL Bersama Marforpac Resmi Buka PALS 2023
Wakil Walikota Makassar Fatmawati Rusdi Bagikan Sembako Ke Warga Lorong Wisata Perpignan Katimbang
TNI Kunjungi Dewan Pers Pererat Hubungan Kerjasama Saling Menguntungkan

Berita Terkait

Senin, 1 Mei 2023 - 11:36 WIB

Walikota Makassar Danny Pomanto Turut Memperingati Hari Ulang Tahun Jeneponto Ke-160 Tahun

Senin, 21 Agustus 2023 - 18:27 WIB

Untuk memeriahkan Hari kemerdekaan PLT Lurah Bongaya Mengelar lomba karaoke

Kamis, 12 Januari 2023 - 20:55 WIB

Harapan Camat Mamajang M. Ari Fadli, S.STP  kegiatan Musrenbang mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat

Rabu, 16 Agustus 2023 - 13:16 WIB

Lurah Maccini Sombala Saddam Musma meraih juara lomba Kelurahan Terpadu Tingkat Nasional

Sabtu, 6 Mei 2023 - 22:37 WIB

Akrabnya Walikota Danny Pomanto Bupati Bone Dan Amran Sulaiman Di Acara Mattompang Arajang

Selasa, 4 April 2023 - 13:09 WIB

Pangdam I/BB Silaturahmi Ramadhan Ke PT Aqua Farm Indonesia

Senin, 3 Juli 2023 - 15:18 WIB

Peringati Hari Ulang Tahun Bhayangkara Ke 77 Danyon Armed 19 Bogani Berikan Kejutan Kue Ulang Tahun Kepada Polres Bolmong

Senin, 20 Februari 2023 - 16:39 WIB

Musibah Kebakaran Menghanguskan 1 Unit Rumah Di Jl. Andi Pangerang Kelurahan Massumpu Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone

Berita Terbaru